kuliner Indonesia favorit setiap daerah
Sebagai seorang pramugari banyak keuntungan yang bisa kamu rasakan, penghasilan yang lumayan besar, jalan-jalan berbagai tempat tanpa khawatir biaya, bertemu banyak orang dari latar belakang yang beraneka macam, serta kamu juga bisa mencicipi banyak jenis makanan khas disetiap daerah yang kamu kunjungi.
kuliner Indonesia
kali ini kita akan membahas kuliner Indonesia. di Nusantara ini sangat banyak daerah yang memiliki makanan khas ala daerah masing-masing, bahkan dalam satu daerah bisa memiliki lebih dari satu makanan khas, maka dari itu sangat beruntunglah seorang pramugari yang bisa keliling Indonesia bahkan dunia, mereka bisa dengan mudah mencicipi kuliner Indonesia di daerah tersebut.
Agar menambah keyakinan kamu untuk segera mewujudkan cita-cita menjadi seorang pramugari, mari kita lihat apa saja makanan khas berbagai daerah di indonesia.
DKI JAKARTA
siapa yang tidak mengenal ibu kota Indonesia. ya kota jakarta adalah salah satu gudang makanan lezat di Indonesia, makanan yang khas dengan santan dan jeroan, sangat nikmat dimakan dikala pagi, siang, maupun malam. Ada soto betawi, asinan betawi, laksa betawi, juga kerak telor. soto betawi dengan campuran susu dan jeroan dihidangkan dengan emping, pasti enak dimakan disaat malam atau sore. ada juga asinan betawi yang segar dan kerak telor yang gurih dengan serundengnya.
Sebagian besar maskapai penerbangan domestik memilih jakarta untuk menjadi home base bagi pramugari dan pramugaranya, jadi bila kamu ditempatkan dijakarta, jangan lupa untuk mencicipi kuliner yang ada di jakarta ya.
YOGYAKARTA
Yogyakarta dikenal sebagai kota pelajar, salah satu faktor tersebut sangat mempengaruhi makanan khas dikota ini sangat beranekaragam dan yang paling menggiurkan adalah harganya yang sangat terjangkau dikantong pelajar. Kamu bisa mencicipi gudeg dengan rasa sedikit manis, atau gudeg mercon yang dapat membuat bibir doer. Ada juga bakpia yang bisa kamu bawa pulang untuk dioleh-olehkan juga kamu harus mencicipi nikmatnya sate klatak, sate ini sangat unik karna disajikan tanpa bumbu kacang atau kecap.
SURABAYA, JAWA TIMUR
kamu pernah dengar rujak cingur? cingur adalah kata lain untuk lidah sapi, kalau kamu mau tau rasanya rujak cingur ayo cobain makanan khas surabaya, jawa timur satu ini. masih ada rawon juga, pasti kamu gak asing dengan makanan ini, kuah berwarna coklat gelap yang sangat nikmat. oh ya di surabaya banyak jajanan pentol yang enak-enak , dan nasi bebek surabaya juga khas dengan rempah loh. dan ada cemilan kue bolu yang sangat terkenal disurabaya, yaitu bolu spikoe adalah bolu lapis yang dimasak dengan resep turun-temurun yang sangat legendaris.
BALI
kalau mendengar kata bali, yang terbayang pasti suasana pantainya yang sangat cozy, tapi tahukah kamu bali salah satu surga makanan di Indonesia loh. jangan sampai kamu melewatkan makan ayam betutu, nasi campur dan sate lilit, hidangan ini sangat nikmat dimakan bersama keluarga. kamu juga bisa mencicipi kue pie susu atau pia ala bali, yang sangat enak. oh ya di bali juga adalah surga untuk penikmat babi guling, sangat banyak penjual babi guling di bali yang sangat enak masakannya.
LOMBOK, NUSA TENGGARA BARAT
Pulau lombok yang terkenal akan keberagaman budayanya ini mempunyai satu makanan khas yang tak boleh terlewatkan, yakni kelaq. Kelaq sendiri merupakan hidangan sayur berkuah yang terbuat dari beragam jenis sayur. juga ada nasi balap, makanan ini merupakan makanan berat yang menunjukkan ciri khas masakan Lombok yang terletak pada cita rasanya yang pedas. dan yang terakhir kamu harus mencoba ayam taliwang, penyajian ayam taliwang biasanya ditemani nasi dan sahabat terbaiknya yakni pelecing kangkung.
KUPANG, NUSA TENGGARA TIMUR
belakangan ini kita sering mendengar makanan se’i, tapi apakah kamu yahu bahwa makanan ini merupakan makanan khas dari kupang, NTT. Se’i merupakan hidangan yang berbahan dasar daging babi atau sapi. Dengan dibumbui garam, lada, dan madu timor lalu dipanggang di atas bara api dari kayu tanaman kosambi membuat daging panggang ini sangat nikmat, beraroma khas, dan memiliki citarasa yang berbeda dibanding dengan daging asap lainnya. juga ada cemilan jagung titi yang berupa keripik berbahan dasar jagung.
satu Respon